Terpilih sebagai Formatur HMI Komisariat Pertanian UNJA : Muhammad Vedrosa Siap Pimpin Perubahan


Jambinews.id
- Muhammad Vedrosa terpilih sebagai Formatur Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Pertanian KORKOM Universitas Jambi (UNJA) pada Rapat Anggota Komisariat (RAK) HMI Komisariat Pertanian ke XXXII hari Sabtu 02 Desember 2023 bertempat di Graha Kahmi Jambi.

Pada Rapat Anggota Komisariat HMI Komisariat Pertanian yang ke XXXII, berbagai argument gagasan dan ide ide yang mengerucut menjadi pertanyaan, solusi, dan harapan untuk HMI Komisariat Pertanian KORKOM UNJA agar menjadi lebih baik banyak disampaikan oleh anggota HMI Komisariat Pertanian KORKOM UNJA.

Pada tahap pencalonan Formatur/Ketua umum terpilih 6 orang calon yang di usung oleh beberapa anggota komisariat. Akan tetapi yang memenuhi kriteria dan syarat untuk menjadi Formatur/Ketua umum yaitu Muhammad Vedrosa Vidi Mugi Prayoga dan Andre Hidayat Sinaga. Berbagai dinamika tercipta dari jalannya pembacaan CV, Pengalaman Organisasi, dan Visi Misi dari setiap calon. 

Tahap pencalonan ini semakin menarik dengan adanya saling lempar argumen dan gagasan antar masing masing peserta dan setiap calon Formatur, satu orang calon Andre Hidayat Sinaga mengundurkan diri sebagai calon karna beberapa pertimbangan.

Pada tahap pemilihan Muhammad Vedrosa terpilih menjadi Formatur dan Vidi Mugi Prayogi terpilih menjadi Mide Formatur HMI Komisariat Pertanian, Koordinator Komisariat (KORKOM) Universitas Jambi, Cabang Jambi.